RENUNGAN HARIAN

TANAMAN BONSAI

Tahu tanaman bonsai, khan? Pohonnya pendek dan nggak pernah tinggi-tinggi. Ia digolongkan sebagai jenis tanaman hias yang mahal. Harganya mencapai ratusan ribu rupiah. Itu tanaman bonsai, loh...tapi bagaimana kalau ternyata rohani kita yang seperti tanaman bonsai? Apakah Allah akan sangat mengistimewakan kita seperti tanaman bonsai yang tergolong tanaman mahal? Tidak, Justru hal ini akan sangat menyedihkan hati Allah. Sebab 2 Petrus 3:18 mengatakan,"Tetapi bertumbuhlah dalam kasih karunia dan dalam pengenalan akan Tuhan dan juruselamat kita, Yesus Kristus."

tanaman-bonsai
sumber gambar: tipspetani.blogspot.com

Allah tidak pernah menghendaki satu pun dari anak-anakNya menjadi bonsai. Tetapi, hendaklah masing-masing selalu bertumbuh, bagaikan tanaman besar yang daunnya rindang dan akar-akarnya kuat, bahkan menghasilkan buah pada musimnya, sehingga waktu banjir datang tidak akan tumbang. Ketika terik matahari begitu menyengat, orang bisa berteduh di bawahnya. Bukan cuma itu, kalau sudah tiba musimnya, orang juga bisa menikmati buahnya.

Sobat, mungkin kita berkata, "Aku bukan bonsai." Tapi coba renungkan! Jika selama ini kita merasa cukup menjadi orang percaya saja yaitu masih suka tersinggung, nggak suka dengan keberhasilan yang diraih seseorang, khotbah pendeta yang agak keras tiba-tiba langsung nggak datang lagi ke gereja, ini membuktikan kalau hati anda sebagai orang percaya belum bertumbuh alias masih bonsai? Yang kita butuhkan bukan makanan keras seperti tubuh jasmani kita, melainkan kita masih memerlukan susu. Bukan itu yang Tuhan mau!

Kita harus selalu bertumbuh. Jika ada firman yang kita anggap keras, justru hal itu akan membantu pertumbuhan iman kita, sehingga kita mengerti gambar diri kita yang sebenarnya. Kita bukan lagi seorang bayi yang hanya memerlukan susu, tetapi mulailah melatih diri menerima makanan-makanan keras agar iman kita terbentuk seseuai dengan apa yang Tuhan Kehendaki. Jika bonsai di dunia mahal harganya, tetapi di mata Allah tidak ada nilainya! Karena itu jangan biarkan imanmu menjadi bonsai, tetapi bertumbuhlah!

Terjemahan Baru:
Tetapi bertumbuhlah dalam kasih karunia dan dalam pengenalan akan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus. Bagi-Nya kemuliaan, sekarang dan sampai selama-lamanya. 2 Petrus 3:18

0 komentar

Posting Komentar