RENUNGAN HARIAN

SEPERTI SEEKOR SEMUT

Bacaan Renungan: 1 Korintus 1:18-31

Kami sekeluarga tertawa saat melihat salah satu foto adik kami yang tampak kecil sekali saat berada di antara teman-temannya. Jika dilihat ukuran tubuh adik kami ini, dia bukan orang yang pendek untuk ukuran tinggi orang Indonesia. Cuma berhubung waktu itu dia sedang berpose dengan teman-temannya yang dari Amerika membuatnya terlihat kecil. Salah seorang kerabat kami menanyakan pada adik kami bagaimana rasanya berada disekeliling orang yang tinggi dan besar? Ternyata adik kami itu secara terus terang mengatakan bahwa dirinya merasa seperti seseorang yang sangat kecil dan tidak berharga, kalau diumpamakan dia merasa seperti semut yang berada di antara para gajah.

renungan-harian-kristen-seperti-seekor-semut

Hal ini mengingatkan saya bahwa sebagai orang percaya kepada Yesus, kita mungkin tampak kecil dan tak berharga di mata orang lain, dan memang dunia seringkali meremehkan kita. Namun dalam pemandangan Allah, kita sangatlah berharga! Meskipun mungkin kita tidak memiliki jabatan dan kekuasaan di dunia, tetapi di dalam Kristus kita diberi kedudukan yang jauh di atas orang-orang penguasa dunia dan super star. Mengapa? Karena hubungan pribadi kita dengan Kristus, menjadikan kita mempunyai nilai yang tinggi. Rasul Paulus menulis,"...menurut ukutan manusia tidak banyak orang yang bijak, tidak banyak orang yang berpengaruh, tidak banyak orang yang terpandang. Tetapi apa yang bodoh bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat..." (1 Korintus 1:26-27).

Sobat muda, meskipun dunia mengabaikan kita, tetapi jangan berkecil hati! Sebab di mata Allah kita justru tak ternilai harganya. Bahkan Paulus berkata dalam Roma 8:16-17 bahwa, menerimanya bersama-sama dengan Kristus.." Jangan pernah pedulikan seberapa banyak atau besarnya perlakuan buruk dari dunia yang kita terima atau seberapa tak berartinya kita bila dibandingkan dengan orang lain, karena tetap saja di mata Allah kita sangatlah berharga.

Nah, jangan pernah berkecil hati dengan pemandangan dunia yang meremehkanmu, sebaliknya tetap ingat bahwa karena Kristus, harga kita tiada taranya!

Terjemahan baru:
Roma 8:16-17 berkata:  Roh itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah anak-anak Allah. Dan jika kita adalah anak, maka kita juga adalah ahli waris, maksudnya orang-orang yang berhak menerima janji-janji Allah, yang akan menerimanya bersama-sama dengan Kristus, yaitu jika kita menderita bersama-sama dengan Dia, supaya kita juga dipermuliakan bersama-sama dengan Dia

0 komentar

Posting Komentar